Pages

Blogroll


I made this widget at MyFlashFetish.com.

Selasa, 08 Juni 2010

Menang, barca tetap tersingkir

BARCELONA - Barcelona dipastikan gagal mempertahankan gelar juara Liga Champions setelah di babak semifinal disingkirkan wakil Italia Inter Milan. Meskipun mampu mengalahkan Inter di Leg kedua, namun skor 1-0 tak cukup bagi Lionel Messi cs melaju ke final.

Dalam laga yang digelar di Stadion Camp Nou, Kamis (29/4/2010) dinihari WIB, Barcelona membutuhkan setidaknya dua gol tanpa balas untuk bisa melaju. Sebab dileg pertama di markas Inter, Barca menyerah 3-1.

Dengan hanya satu gol yang tercipta, praktis membuat Barca harus merelakan tiket babak final ke tangan Inter karena kalah aggregat 2-3.

Dalam pertandingan tersebut, Barca sebenarnya mampu mengurung pertahanan Inter sejak menit-menit awal. Bahkan tak jarang seluruh pemain Barca memasuki daerah permainan Inter.

Namun ketatnya barisan bertahan Nerazzuri membuat tuan rumah tak banyak menciptakan peluang di sepanjang babak pertama.

Inter harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke 28 menyusul dikeluarkannya Thiago Motta setelah menerima kartu kuning kedua. Motta diganjar kartu kuning kedua setelah terlihat tangannya menyambar muka Sergio Burquets.

Unggul satu pemain membuat penguasaan bola sangat timpang, 75%-25% Barca mendominasi. Namun tetap saja Messi cs sulit menembus pertahanan berlapis pasukan Jose Mourinho. Hingga babak pertama usai kedudukan masih tak berubah 0-0.

Barca meneruskan dominasinya di babak kedua. Namun kembali benteng sangat kuat diperagakan seluruh pemain Inter. Hasilnya nyaris sama dengan babak pertama, meskipun mengusasai bola Barca tak banyak menciptakan ancaman yang berarti bagi kiper Julio Cesar.

Hingga akhirnya dimenit ke 83 upaya tak kenal menyerah Barcelona membuahkan hasil. Gol tersebut tercipta melalui Gerard Pique yang memanfaatkan umpan terobosan Xavi. Dengan memutar badan, Pique sukses menceploskan bola ke gawan Cesar yang sebelumnya berusaha menutup ruang gerak Pique.

Setelah gol itu, semangat Barca terlecut. Serangan ke arah gawang Inter semakin gencar. Sepakan Xavi Hernandez dari luar kotak penalti di menit ke-87 berhasil ditangkal oleh Julio Cesar. Selanjutnya giliran Messi yang melepas tendangan datar sukses ditangkap oleh Cesar.

Di masa injury time, Barca sempat mencetak gol melalui Bojan Krkic. Tapi wasit menganulir gol tersebut karena sebelumnya telah terjadi handsball.

Hingga akhirnya wasit meniup peluit panjang untuk mengakhiri pertandingan kedudukan masih 1-0. Barca pun tersingkir. Kini Inter siap bertarung di partai puncak menghadapi wakil Jerman Bayern Munich yang telah lebih dulu lolos dengan menyingkirkan Olympique Lyon.

Babak final Liga Champions tahun ini bakal digelar pada tanggal 22 Mei mendatang di stadion Santiago Bernabeu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar